ITEKES Muhammadiyah Kalbar Sosialisasi Program Unggulan di SMK Kesehahatan Bina Dharma Pontianak

ITEKES Muhammadiyah Kalbar Sosialisasi Program Unggulan di SMK Kesehahatan Bina Dharma Pontianak

Penanggungjawab program studi administrasi, Siti Masdah, S.K.M.,MPH beserta rombongan dari Kampus Institut Teknologi dan Kesehatan Muhammadiyah Kalimantan Barat melakukan sosialisasi di SMK Kesehatan Bina Dharma Kota Pontianak yang beralamatkan di gang Rambutan 2, Selasa 17 Januari 2023.

Antusias yang sangat tinggi dari 194 siswa membuat kesan tersendiri mereka selaku pemberi sosialisasi.

Soalisasi dilakukan pada saat jadwal apel pagi di mulai pukul 6.45 WIB, kepada siswa kelas X, XII dan XII.Menurut keterangan Waka Kesiswaan Ns Pelapina Heriana, S.Kep.,M.Pd.

SMK Kesehatan Bina Dharma memiliki dua jurusan yaitu keperawatan dan Farmasi dan sudah berdiri selama 8 tahun.

Kepada awak media Siti Masdah, S.K.M.,MPH menjelaskan bahwa di ITEKES MU Kalbar memiliki program Studi D3 Keperawatan, S-I keperawatan, S2 Magister Keperawatan, S-I Administrasi Kesehatan dan S-1 Bioteknologi. Setiap prodi memiliki unggulan masing-masing, ungkapnya.

ITEKES Muhammadiyah Kalbar Sosialisasi Program Unggulan di MA Sirajun Jadid Nipah Kuning Dalam

Siti Masdah juga menegaskan bahwa Administrasi Kesehatan dan BIoteknologi memiliki peluang yang sangat besar di dunia kerja.

"Sama halnya dengan keperawatan, karena 2 Program studi tersebut hanya satu-satunya di Kalimantan Barat dan sangat banyak di butuhkan dalam dunia kerja serta memiliki kesempatan yang sangat besar dalam perkembangan teknologi di bidang kesahatan dan penemuan-penemuan baru bidang Bioteknologi," terang Siti Masdah.

Siti Masdah menyatakan sangat senang bisa berbagi informasi terkait hal ini kepada santriwati karena antusiasnya yang sangat tinggi.

Dalam kesempatan ini juga dia mejelaskan bahwa bagi siswa yang mengalami kesulitan biaya untuk membayar keseluruhan  biaya registrasi ulang setelah di nyatakan lulus, Kampus ITEKES Muhammadiyah memberikan keringan berupa cicilan pembayaran yang dapat di angsur selama maksimal 3 kali selama semester berjalan.

Tim dari kampus Institut Teknologi dan Kesehatan Muhammadiyah Kalimantan Barat mensosialisasikan penerimaan mahasiswa baru dan memperkenalkan program studi yang ada di kampus ITEKES MU Kalbar yang telah di mulai sejak akhir Desember 2022 hingga 31 Agustus 2023.

Dalam hal jalur pendafatran  Siti Masdah  menjelaskan bahwa ITEKES Mu Kalbar membuka 2 jalur penerimaan mahasiswa baru.

Penerimaan pertama yaitu jalur undangan dengan menggunakan seleksi nilai raport (prestasi akademik) dengan nilai rata-rata minimal 90 atau menggunakan jalur prestasi non akademik yang di buktikan dengan sertifikat.

Khusus utk program studi administrasi kesehatan dan BIoteknologi akan mendapat potongan biaya sebanyak 25 persen dalam satu tahun pertama bagi 20 orang pendaftar pertama dan secara umum GRATIS biaya pendaftaran.

Jalur kedua menggunakan seleksi mandiri yaitu menggunakan nilai raport semester 1-5 bagi siswa yang akan lulus tahun ini dan nilai raport semester 1-6 bagi siswa lulusan tahun sebelumnya.

 Alur alur pendaftarannya dapat di akses keseluruhannya di pmb.itekesmuhkalbar.ac.id. Bagi peserta yang masih binggung bisa melalui admin 082148459418. Informasi update bisa mengunjungi sosial media itekesmukalbar., pungkasnya.

Sumber : TribunPontianak